Home  »  Rekomendasi » Alasan Gunakan Batu Merah Untuk Bangun Rumah

Alasan Gunakan Batu Merah Untuk Bangun Rumah

  

Pembaca

  

Bagikan

  
gunakan batu merah

Bata merah atau batu bata adalah salah satu material bangunan yang paling banyak digunakan. Material ini terkenal awet, kokoh dan mampu membuat rumah terasa lebih sejuk di musim kemarau, meskipun harganya yang relatif lebih mahal. Berikut ini penjelasan lengkap alasan gunakan batu merah untuk bangun rumah dan perbedaannya dengan bahan material lainnya. 

 

Batu bata merupakan material konstruksi yang sering digunakan sebagai bahan bangunan untuk membangun rumah. Karena itu, pemilihan jenis batu bata haruslah tepat agar rumah dapat berdiri kokoh. Terdapat banyak jenis batu bata, yang paling umum dan sering digunakan adalah batu bata merah yang terbuat dari tanah liat. Jenis batu bata lainnya yang juga cukup banyak digunakan adalah bata ringan atau hebel. Di antaranya keduanya, memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

 

Masyarakat Indonesia mengenal bata merah sebagai batu bata, sementara sebutan lain untuk batu putih adalah bata ringan atau hebel.  Bata ringan ini juga dikenal sebagai batu pasir kapur kalau melihat dari bahan untuk membuatnya. Bata ringan memang kerap menjadi alternatif pengganti batu bata merah untuk bahan membangun rumah.

 

Perbedaan Batu Merah dan Batu Ringan

Dalam membangun rumah tanpa bantuan pengembang, ada banyak hal yang harus Anda perhatikan. Tak hanya desain, bahan material merupakan elemen penting dalam membangun rumah.

 

Terdapat beberapa material yang dapat digunakan seperti batu bata, dinding beton bertulang, batako, selcon, dan sebagainya. Dari jenis tersebut, ada dua bahan yang sering dan umum digunakan untuk dinding yakni batu bata dan batako. 

 

Berikut ini kelebihan dan kelemahan kedua bahan material tersebut dalam penggunaannya.

 

  • Bahan Baku

Bata merah dibuat dengan tanah liat khusus yang dicetak kemudian dibakar dalam suhu tinggi. Cetakan batu bata memiliki ukuran yang kecil sehingga dibutuhkan ratusan bata merah untuk membangun sebuah dinding. Batako terbuat dari campuran pasir kasar dan semen. Berbeda dengan batu batu, setelah bahan tercampur batako hanya perlu dikeringkan di tempat terbuka dan terhindar dari panas matahari langsung.

 

  • Ukuran

Bata merah memiliki ukuran kecil. Pasaran batu bata memiliki ukuran sekitar 3 cm-5 cm, ukuran lebar 7 cm-11 cm, dengan panjang bata antara 17 cm-22 cm. Batako memiliki ukuran yang lebih besar. Ukuran rata-rata batako di pasaran memiliki ukuran tebal 8 cm sampai dengan 10 cm, panjang 36 cm sampai 40 cm, dan memiliki tinggi 18 cm sampai 20 cm.

 

  • Harga

Harga batu bata merah di pasaran saat ini adalah Rp726 per buah untuk batu bata merah biasa dan Rp900 per buah untuk batu bata merah oven. Sementara harga batako mencapai Rp3.500 per buah untuk batako putih dan Rp3.100 per buah untuk batako semen. 

rumah brand new cilegon - groperti
rumah brand new cilegon – groperti

Tersedia Rumah Brand New di Kota Cilegon.  Berlokasi di Pondok Harmoni Cilegon, rumah ini terdiri dengan fasilitas yang lengkap, kondisi rumah baru, spesifikasi rumah dua lantai yang nyaman dan aman. Untuk melihat informasinya lebih lengkap lihat di Groperti.com

 

Kelebihan dan Kekurangan Batu Merah

Bata merah menjadi material bangunan untuk membangun dinding yang paling umum di Indonesia.  Rata-rata rumah di Indonesia memakai bata merah lantaran material ini sangat mudah ditemukan di toko bangunan. 

 

Bata merah terbuat dari tanah liat yang sudah melalui proses pembakaran dengan suhu yang tinggi.  Biasanya bata merah diproduksi secara tradisional dengan menggunakan tangan alias bukan mesin.  Setelah kering dan mengeras, batu bata akan berbentuk balok persegi panjang. Besar dan ketebalannya bervariasi. Ciri khas batu bata merah ini tentu saja warnanya yang kemerah-merahan. Kalau kamu bicara warna merah bata sudah pasti mengerti.  

 

Sejak dulu, bata merah sudah dikenal memiliki ketangguhan sebagai tembok atau dinding rumah.  Rumah kakek nenek, orang tua, mertua, paman bibi, teman, saudara, tetangga, dan lainnya biasanya menggunakan bata merah pada dinding.  Meski begitu, bata merah juga mempunyai kelebihan dan kekurangan yang bisa menjadi pertimbangan saat memilih material ini. 

 

Kelebihan Batu Merah

  • Batu bata merah yang terbuat dari tanah liat yang dibakar dianggap lebih kokoh dan tahan lama jika dipakai untuk dinding.

 

  • Batu bata merah juga sangat ampuh menahan panas. Batu bata memiliki massa termal yang tinggi yang membuat mereka menyerap lebih banyak panas. 

 

  • Batu bata juga dapat menahan rembesan air karena bersifat kedap air.

 

  • Batu bata lebih ramah lingkungan karena terbuat dari bahan yang bisa didaur ulang.

 

  • Dinding yang terbuat dari batu batu tidak mudah retak.

 

Baca juga:

  1. Rumah Brand New di Serpong, Tangerang Selatan
  2. Rumah Brand New di Cilegon, Banten

 

Kekurangan Batu Merah

  • Karena ukurannya yang jauh lebih kecil, untuk membangun sebuah dinding dibutuhkan ratusan bahkan ribuan batu bata merah.

 

  • Hal tersebut juga mempengaruhi biaya yang harus dikeluarkan karena membutuhkan lebih banyak batu bata.

 

  • Batu bata memiliki beban yang cukup berat untuk struktur bangunan sehingga kurang cocok digunakan untuk rumah dua lantai.

 

  • Pemasangan batu bata memakan waktu lebih lama

 

Beli rumah di kota Cilegon, Rumah Brandnew di Pondok Harmoni Cilegon, dengan Rumah Luas Bangunan (LB) 45m2 dan Luas Tanah (LT) 80m2. Ada 2 Kamar Tidur dan 1 Kamar Mandi. Bangunan 2 lantai ini lengkap dengan 1 Carport. Hanya perlu cicilan Rp. 4.2 jt/Bulan. Rumah yang dinilai Rp. 1M ini hanya dijual Rp. 508 jt. Segera hubungi Groperti melalui Whatsapp Chat.

 

Itulah alasan gunakan batu merah untuk bangun rumah. Semoga informasi ini bermanfaat dan menginspirasi. Baca informasi properti terkini lainnya di growp.groperti.com

 

sumber: kompas.com, medcom.id, rumah123.com

  
  
GroPerti adalah marketplace properti terpercaya dengan fokus fair price dan kemudahan penggunaan, memudahkan pemilik properti di seluruh dunia, khususnya di Indonesia.
fb
twit
logo
logo
linked
logo

Alamat Kantor

PT Sentral Global Properti

Gedung Graha Krama Yudha Lantai 4 Unit B Jl. Warung Jati Barat No. 43 Kel. Duren Tiga Kec. Pancoran Jakarta Selatan 12760

Telepon : 021-7945301