Home  »  Harga Tanah » Disetujui Presiden, PPN DTP Properti Diperpanjang Hingga Juni 2022

Disetujui Presiden, PPN DTP Properti Diperpanjang Hingga Juni 2022

  

Pembaca

  

Bagikan

  
ppn-dtp-properti-diperpanjang

Tahun ini pemerintah kembali memperlihatkan dukungan kepada industri properti dengan memperpanjang pajak pertambahan nilai (PPN). Industri properti akan mengalami pertumbuhan dengan rencana diskon PPN yang ditanggung pemerintah (DTP) untuk pembelian rumah yang berlangsung hingga pertengahan tahun 2022. PPN DTP properti diperpanjang hingga Juni 2022.

Sedikit mengalami perbedaan dari tahun sebelumnya, insentif PPN DTP untuk properti tahun ini, penyerahan unit rumah hingga Rp 2 miliar hanya akan mendapatkan PPN DTP sebesar 50 persen. Sedangkan untuk penyerahan unit rumah mulai dari Rp 2 miliar hingga Rp 5 miliar akan diberikan insentif PPN DTP sebesar 25 persen. 

Senior Advisor Research Knight Frank Indonesia Syarifah Syaukat mengatakan bahwa tindakan pemerintah dalam memperpanjang insentif PPN ini menunjukkan komitmen pemerintah untuk menumbuhkan sektor properti di tengah pandemi. “Meskipun nilai persentase PPN DTP mengalami perubahan di tahun ini, namun insentif ini tetap mampu memberikan gerakan besar pada industri”, ujarnya. 

Disetujui Presiden, PPN DTP Properti Diperpanjang Hingga Juni 2022

PPN DTP untuk properti sudah diterapkan sejak 1 Maret 2021 dan berakhir pada 2021. Tetapi kemudian Presiden Joko Widodo menyetujui perpanjangan pemberlakukan stimulus Pajak Pertambahan Nilai ditanggung pemerintah (PPN DTP) hingga akhir Juni 2022.

Menurut Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, keputusan pemerintah untuk menyetujui insentif PPN DTP rumah ini dilakukan karena masyarakat masih membutuhkan dorongan untuk pemulihan industri properti. 

Nantinya, pemerintah akan mengeluarkan peraturan teknis mengenai pemberian diskon PPN rumah. Sebelumnya ketentuan ini masuk dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 103/PMK.010/2021 tentang PPN atas Penyerahan Rumah Tapak dan Unit Hunian Rumah Susun yang Ditanggung Pemerintah Tahun Anggaran 2021. 

Semoga informasi ini bermanfaat dan menginspirasi. Baca informasi terkini lainnya mengenai properti di growp.groperti.com

Sumber:

Petriella, Yanita. Insentif PPN Diperpanjang, Ini Dampaknya bagi Industri Properti. bisnis.com. dibaca pukul 13.00 wib pada hari selasa, 4 januari 2022

jawapos.com. Diskon PPN Rumah Baru Diperpanjang hingga Juni, Pengembang ‘Happy’. dibaca pukul 13.02 wib pada hari selasa, 4 januari 2022

Lubis, M. Syahran W. Insentif PPN Properti Diperpanjang 6 Bulan, Harapan untuk Lebih Baik. bisnis.com. dibaca pukul 13.03 wib pada hari selasa, 4 januari 2022

Ruhulessin, Masya F. Kabar Gembira, Insentif PPN DTP Properti Diperpanjang hingga Juni 2022. kompas.com. dibaca pukul 13.04 wib pada hari selasa, 4 januari 2022

cnnindonesia.com. Diskon PPN Rumah 50 Persen Diperpanjang sampai Juni 2022. dibaca pukul 13.05 wib pada hari selasa, 4 januari 2022

Pangastuti, Triyan. Catat! Insentif PPN Rumah DTP Diperpanjang hingga Juni 2022. beritasatu.com. dibaca pukul 13.06 wib pada hari selasa, 4 januari 2022

Anam, Khoirul. Catat! Insentif PPN Rumah DTP Diperpanjang hingga Juni 2022. cnbcindonesia.com. dibaca pukul 13.07 wib pada hari selasa, 4 januari 2022.

Kata yang dicari:

PPN DTP, PPN DTP Rumah,

Industri Properti, Properti terkini,

Insentif PPN DTP, PPN diperpanjang

Januari 2022, 2022, 

  
  
GroPerti adalah marketplace properti terpercaya dengan fokus fair price dan kemudahan penggunaan, memudahkan pemilik properti di seluruh dunia, khususnya di Indonesia.
fb
twit
logo
logo
linked
logo

Alamat Kantor

PT Sentral Global Properti

Gedung Graha Krama Yudha Lantai 4 Unit B Jl. Warung Jati Barat No. 43 Kel. Duren Tiga Kec. Pancoran Jakarta Selatan 12760

Telepon : 021-7945301