Siapa sih yang ga mau punya rumah di Kota Jakarta dengan harga yang bersahabat di kantong? Ada nih rekomendasi buat SobatGro, rumah di Kelurahan Semanan, Kalideres, Jakarta Barat. Untuk itu, kita perlu tahu dulu berapa nilai NJOP Kelurahan Semanan terbaru 2024.
Tanpa lama-lama lagi langsung aja kita bahas terkait berapa sih nilai NJOP Kelurahan Semanan di tahun ini. Check it out!
NJOP Di Kelurahan Semanan?
Berikut ini harga NJOP terbaru di Kelurahan Semanan adalah:
- Batas Bawah: Jl Semanan Raya – Semanan Rp. 2.013.000/m²
- Batas Atas: Jl Taman Semanan Indah – Semanan Rp. 14.343.000/m²
Batas bawah menunjukkan harga rumah termurah. Itu artinya, batas atas menunjukkan harga rumah termahal. Dengan mengetahui batas atas dan batas bawah NJOP Kelurahan Semanan, SobatGro bisa mengetahui harga rumah #FairPrice nantinya.
Dasar Hukum NJOP
Penetapan NJOP atau Nilai Jual Objek Pajak telah tertera dalam undang-undang oleh pemerintah, yakni Undang-undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah dan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 208/PMK.07.2018 tentang Pedoman Penilaian Pajak Bumi dan Bangunan.
Cara Mengecek NJOP
Nah, sudah paham kan mengenai NJOP! Selanjutnya, MinGro mau kasih tahu tentang gimana cara mengecek nilai NJOP di kelurahan Semanan. Caranya simple banget!. SobatGro bisa langsung mengunjungi kantor kecamatan atau kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) yang berada di lokasi tanah atau properti tersebut.
Lebih praktisnya, saat ini untuk mengecek NJOP bisa dilakukan secara online. Berikut langkah-langkah untuk mencari NJOP di daerah Jakarta secara online:
- Buka situs resmi Bapenda Jakarta,
- Pilih menu “Publikasi” di bagian klik “Pengumuman”,
- Masukkan kata kunci “NJOP” dengan memfilter pencarian supaya lebih mudah,
- Pilih “Pajak Bumi dan Bangunan” di bagian referensi,
- Pilih peraturan terbaru.
Kenapa Sih Harus Tinggal di Kelurahan Semanan?
Pasti SobatGro bertanya-tanya nih, kenapa sih harus tinggal di daerah ini? Sini MinGro spoiler alasannya. Tinggal di Kelurahan Semanan, Jakarta Barat, bisa jadi pilihan yang tepat karena daerah ini menawarkan berbagai keunggulan.
Semanan memiliki akses yang cukup baik ke pusat kota Jakarta, terutama melalui jalur tol yang memudahkan kamu untuk bepergian ke berbagai arah. Jadi, kalau kamu bekerja di pusat kota atau daerah sekitarnya, tinggal di Semanan bisa menghemat waktu perjalanan.
Kemudian, dari segi biaya hidup, Kelurahan Semanan termasuk masih terjangkau dibanding dengan kawasan Jakarta lainnya. Buat kamu yang ingin suasana nyaman dan tidak terlalu mahal, Kelurahan Semanan bisa jadi pilihan tempat tinggal yang pas!
Menarik bukan jika SobatGro punya rumah di daerah Semanan? Yuk, cari rumah di Semanan dengan harga #FairPrice lewat situs GroPerti atau hubungi kami melalui Whatsapp (081313777134)
Baca juga:
- NJOP Kecamatan Joglo Terbaru 2024
- NJOP Kecamatan Glodok Terbaru 2024
- NJOP Kecamatan Kebon Pala Terbaru 2024
- NJOP Kecamatan Pegangsaan Terbaru 2024
- NJOP Kelurahan Rawa Bunga Terbaru 2024
Author: Risma Hafida Nuarisa
Managing Editor Ahmad Alveyn Sulthony A
Executive Editor: Sabath Ramauli Damanik